Solok - Warga Tembok Kelurahan Nan Balimo Kec.Tanjung Harapan, Kota Solok digegerkan penemuan mayat di semak-semak dalam kondisi tinggal tulang persisnya di belakang kantor DPRD Kota Solok, Kamis (24/4) sore.
Informasi yang dihimpun, penemuan jasad yang sebelumnya tidak dikenali karena telah rusak parah tersebut diketahui pertama kali oleh pencari rumput Wirzal sore pukul 15.30 Wib.
Penemuan mayat tersebut berawal saksi mencium bau bangkai yang begitu tajam dari jarak 10 meter dari tempatnya mengambil rumput untuk pakan ternak.
Mendapati yang dilihatnya mayat manusia saksi pada saat itu juga memberitahukan kepada warga lain dan selanjutnya dilaporkan ke polisi.
Polisi yang mendapat kabar penemuan dari warga pun lansung bergerak ke TKP dengan menurunkan Inafis Reskrim Polres Solok Kota untuk melakukan evakuasi terhadap mayat .
Kasat Reskrim Polres Solok Kota Iptu Oon Kurnia Ilahi mengatakan mayat yang awalnya tidak jelas karena tidak utuh lagi itu kemudian diketahui sebagai Deswianto (49) warga Ampang Kalo.Menurutnya, Deswianto merupakan pria yang keterbelakangan mental yang sebelumnya sempat dilaporkan hilang oleh pihak keluarga karena tidak kunjung pulang ke rumah sudah tiga hari setelah pamit ke pasar pada 21 Maret lalu.
Laporan hilangnya keluarga kepada polisi tersebut diterima pada 24 Maret lalu.
" Hasil visum tidak ada tanda-tanda kekerasan dan dari pihak keluarga telah menerima secara iklas kepergian Almarhum, " Kata kasat Oon.
Jasad korban dikenali keluarga dari pakaian baju kaos bertuliskan Ljmas dan celana jeans hitam yang digunakan korban saat berangkat dari rumah. (Oky)
Editor : Eriandi