PEKAN 5 LIGA TOPSKOR SUMBAR; PSTS dan Rifan's SS Puncaki Klasemen U-18

×

PEKAN 5 LIGA TOPSKOR SUMBAR; PSTS dan Rifan's SS Puncaki Klasemen U-18

Bagikan berita
PEKAN 5 LIGA TOPSKOR SUMBAR; PSTS dan Rifan's SS Puncaki Klasemen U-18
PEKAN 5 LIGA TOPSKOR SUMBAR; PSTS dan Rifan's SS Puncaki Klasemen U-18

Padang -Liga TopSkor (LTS) Sumbar U-18 telah memasuki Pekan 5. PSTS Tabing dan Ripan's Soccer School (SS) sementara puncaki klasemen Grup A dan B.

Pada Grup A klub PSTS Tabing yang telah memainkan 5 game sukses mendulang 15 poin hasil dari sapu bersih kemenangan. Posisi kedua dihuni FA Basiq 50 Kota dengan raihan 10 poin memainkan 4 game hasil dari 3 menang dan sekali imbang. Peringkat ketiga ditempati Cahaya Motor mendulang 7 angka hasil dari 4 game mencatatkan 2 kemenangan, sekali imbang dan 1 kali kalah. SKO Sumbar menduduki tangga 4 membukukan 6 poin hasil dari 4 pertandingan dengan catatan 2 menang dan 2 kali kalah.

Berikut posisi 5 hingga 9 masing-masing ditempati Gema FC poin 5 hasil dari 1 menang 2 seri dan 2 kalah, Rysfa Lintau 5 poin hasil 1 menang 2 imbang dan 1 kalah, Taragak Basuo 3 poin hasil dari 1 menang dan 3 kalah, Exellent 1 poin hasil dari 1 seri dan 3 kalah, Sungai Buluh 1 poin hasil dari 1 seri dan 4 kalah.

Grup B posisi teratas dihuni Ripan's SS dengan mendulang 12 poin hasil dari 4 menang. Runner up sementara Persepar Padang Pariaman mendulang 10 poin hasil dari 3 menang dan 1 imbang, peringkat 3 dihuni Arasko dengan raihan 9 poin hasil dari 3 menang, 1 kalah, Buana Pariaman menempati 4 mendulang 7 poin hasil dari 2 menang sekali imbang dan 1 kalah.

Berikutnya, posisi 5 sampai 8 masing-masing dihuni oleh Saiyo Solok raihan 3 poin hasil dari 1 menang, 3 kalah. Ipsing LA 2 poin hasil dari 2 imbang, 2 kalah. Kasang 1 poin hasil 1 imbang, 3 kalah. Dan Basoka Pariaman 1 poin hasil dari 1 seri, 3 kalah.

U-16 Zona Padang

Pada kategori U-16 Zona Padang, Grup A Ripan's SS A puncaki klasemen sementara hingga Pekan 8. Sedangkan di Grup B IFA Indarung pimpin klasemen sementara pula.

Editor : Eriandi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini