Menit 42', Teguh Aljanu nyaris menambah keunggulan Josal FC. Bek sayap kiri ini melakukan aksi solo run menyisir sisi kanan pertahanan PSPP. Sayang finishing touchnya berhasil diblok penjaga gawang PSPP Syamsul Arifin.
Masa injury time kembali gawang Syamsul Arifin kebobolan oleh Carel Syadef. Memanfaatkan assist Alil Yalum, Carel Syadef semakin memperkokoh hegemoninya sebagai pencetak gol terbanyak di gelaran Liga 4 Sumbar kali ini. Penggemar Cristiano Ronaldo ini berhasil melengkapi koleksinya menjadi 15 gol. Skor 3-0 menutup babak pertama.
Usai turun minum, Josal FC sedikit mengendorkan permainan. PSPP mencoba mengambil alih permainan. Alhasil, 15' menit babak kedua berjalan Shandy Maulana berhasil memperkecil skor ketertinggalan PSPP. Sepakannya gagal diamankan kiper Josal FC Ryan Saputra.
Skor 1-3 PSPP semakin percaya diri meningkatkan intensitas serangan. Masa injury time Shandy Maulana nyaris kembali membobol gawang Ryan andai sepakannya tidak membentur tiang gawang Josal. Hingga peluit panjang ditiup wasit Eko Saputra, Skor 3-1 tidak berubah untuk Josal menutup laga Leg 2 final Liga 4 Sumbar.Kemenangan Josal FC semakin lengkap dengan gelar pemain terbaik Liga 4 Sumbar 2024/2025 yang diraih bek sayapnya Wildan Chusnul. Gelar top skorer sahih menjadi milik Carel Syadef dengan koleksi 15 gol. Sedang anugerah kiper terbaik jatuh kepada Kiper PSPP Syamsul Arifin.
Editor : Eriandi