SITUJUAH - Jalan alternatif dari Batusangkar menuju Situjuah tepatnya di Jorong Sawah Laweh, Kecamatan Situjuah Lima Nagari, Kabupaten Limapuluh Kota amblas.Amblasnya jalanan didaerah tersebut, diduga akibat pecahnya saluran polongan air pada Selasa (11/7) kemarin.
Berdasarkan pantauan Singgalang, pada Rabu (12/7) sore, lubang tersebut berdiameter sekitar satu meter dengan kedalaman mencapai tiga meter.Akibat lubang tersebut, kendaraan harus silih berganti melewati dikarenakan posisi ambruknya jalan berada hampir ditengah jalan.
Untuk mengantisipasi adanya korban, warga setempat pun memasang blokade jalan disertai ranting pepohonan dan digarisi dengan tali plastik.Bahkan, warga setempat juga berupaya mengatur aliran lalu lintas dan meminta sumbangan seadanya untuk perbaikan jalan yang berlubang tersebut.Kapolsek Situjuah Limo Nagari, AKP Farzan saat dihubungi media mengaku sudah melakukan pengecekan ke lokasi tempat kejadian perkara."Dari hasil pantauan kita di lokasi bersama pemerintah kecamatan dan nagari setempat, akibat pecah polongan air itu kendaraan-kendaraan besar tidak bisa melewati jalan tersebut," tuturnya, Rabu (12/7).
Oleh karena itu, pihaknya menghimbau kepada pengendara lebih berhati-hati dikarenakan lobang yang cukup besar.”Untuk sementara, masyarakat diminta untuk lebih berhati-hati saat melintas di lokasi jalan yang amblas, apalagi dimalam hari agar tidak terjadinya korban kecelakaan.” katanya. (Rud)
Editor : Eriandi